APAKABAR NEWS – Bayi malang berjenis kelamin laki-laki ditemukan di pingggiran Jalan Kramat Batu 1, Gandaria Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan, pada Jumat 2 Januari 2021. Polisi kini masih menelusuri pelaku yang tega membuangnya.
Kapolsek Cilandak, Kompol Iskandarsyah menyebut bayi malang ini diduga sengaja di buang oleh orangtuanya.
Polisi juga akan menyelidiki penemuan bayi laki-laki ini.
“Belum diketahui pelaku atau orangtua yang telah membuang bayi di Gandaria Selatan itu, karena masih penyelidikan,” ujar Iskandarsyah saat dikonfirmasi.
Iskandarsyah menjelaskan, bayi laki-laki ditemukan dalam kondisi hidup.
Bayi ini ditemukan oleh seorang tukang bangunan bernama Inan hendak berangkat ke lokasi proyek sekitar pukul 06.00 WIB.
Di perjalanan, lanjut Iskandar, saksi mampir di warung rokok.
Halaman : 1 2 Selanjutnya