APAKABAR NEWS – Manajemen PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex) akhirnya memberikan keterangan terkait tudingan keterlibatan Gibran Rakabuming Raka dalam proyek pengadaan tas untuk bantuan sosial (Bansos).
“Berita keterlibatan Sdr. Gibran Rakabuming Raka dalam pengadaan ini tidak benar,” kata Corporate Communication Head Sritex, Joy Citradewi, Senin, 21 Desember 2020.
“Kami tidak pernah membuka komunikasi apapun dengan Sdr. Gibran Rakabuming Raka terkait pengadaan ini,” tambahnya.
Joy Citradewi, menanggapi adanya isu keterlibatan Sritex dalam pengadaan ‘goodiebag’ atau bantuan sosial (Bansos) yang diadakan oleh Kementerian Sosial RI.
Baca Juga:
Gibran Rakabuming Paparkan Program Unggulan Mulai dari Dana Abadi Pesantren hingga Kredit Start Up
“Pihak Sritex dihubungi oleh pihak Kemensos mengenai kebutuhan tas ‘goodiebag’ pada bulan April 2020 lalu,” Joy melalui keterangan tertulis.
Dia juga mengatakan bahwa pemesanan tersebut telah diproses sesuai dengan prosedur yang berlaku.
Dikutip Hallobogor.com dalam artikel berjudul “Soal Keterlibatan Gibran Rakabuming dalam Proyek, Sritex Jelaskan Begini,” disebutkan bahwa sebagai perusahaan terbuka (Tbk) pihaknya selalu mengedepankan asas transparansi dan keterbukaan informasi.
Halaman : 1 2 Selanjutnya